/>
Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!
Beli Buku

Dawuh Ning Nurul Hidayah

“Sabar itu bukan hanya duduk manis sambil ngopi, nyantai sambil baca novel atau cuma rebahan saja. Tetapi dikatakan sabar itu adalah proses atau ikhtiar kita, bagaimana kita dalam menjalani ujian yang Allah berikan.”

Ning Nurul Hidayah

PP. Sumberagung Carangwulung, Wonosalam, Jombang

 

“Kekurangan ketika di pondok itu sudah biasa, tapi kekurangan ketika sudah di masyarakat itu menjadi PR bagi santri.”

Ning Nurul Hidayah

PP. Sumberagung Carangwulung, Wonosalam, Jombang

Beli Buku

 

“Anak adalah aset kita, tabungan dunia akhirat kita, maka jangan sekali-kali mencampuri aset atau tabungan dengan sesuatu yang dilarang oleh Allah. Semoga anak turun kita semua menjadi anak yang sholih sholikha dan berakhlakul karimah.”

Ning Nurul Hidayah

PP. Sumberagung Carangwulung, Wonosalam, Jombang

 

“Sebelum kita menuju akhirat kita berjalan di dunia terlebih dahulu. Mumpung masih di dunia perbanyaklah menabung dengan perbanyak melakukan amal baik. Agar kelak di akhirat kita mempunyai bekal yang cukup.”

Ning Nurul Hidayah

PP. Sumberagung Carangwulung, Wonosalam, Jombang

Beli Buku

 

“Fasoro itu artinya mongko dadi (maka jadilah). Barang siapa yang (soro/ rekoso) bersusah payah dalam berbagai hal, maka akan jadi (berhasil) apa yang telah dicita-citakannya.”

Ning Nurul Hidayah

PP. Sumberagung Carangwulung, Wonosalam, Jombang

 

“Paksalah jasmani rohanimu melakukan keistiqomahan dalam kebaikan, diawali dengan paksaan tidak masalah karena dari paksaan terlebih dahulu maka akan menghasilkan keistiqomahan. Istiqomah memang berat, karena yang ringan dan mudah itu istirahat.”

Ning Nurul Hidayah

PP. Sumberagung Carangwulung, Wonosalam, Jombang

Beli Buku

 

“Jadi perempuan itu harus multitalent dan harus siap sembarang kalire di delek ndek ngarep siap, ndek tengah siap, ndek mburi gih siap.
Karena perempuan adalah madrasah pertama dan pencetak generasi selanjutnya.”

 

“Jadi perempuan itu harus multitalent dan harus siap dalam segala hal. Ditaruh di depan siap, di tengah siap, dibelakang juga siap.

Karena perempuan adalah madrasah pertama dan pencetak generasi selanjutnya.”

Ning Nurul Hidayah

PP. Sumberagung Carangwulung, Wonosalam, Jombang

 

Beli Buku

“Santri itu harus war wer cerdas dan harus serba bisa, karena di tangan santrilah akan menebarkan perubahan yang positif.”

Ning Nurul Hidayah

PP. Sumberagung Carangwulung, Wonosalam, Jombang

 

“Allah meletakkan hamba-Nya dimanapun ia berada sudah pasti pula memberikan bekal padanya sesuai dengan porsinya.”

Ning Nurul Hidayah

PP. Sumberagung Carangwulung, Wonosalam, Jombang

 

Beli Buku

“Ketika orang tuamu masih ada, jangan sia-siakan waktumu. Birrul walidain-lah kepadanya.

Karena kehilangan akan mengajarimu arti tentang kerinduan yang hakiki.”

Ning Nurul Hidayah

PP. Sumberagung Carangwulung, Wonosalam, Jombang

 

“Anaknya macan jadi macan itu sudah biasa. Tapi kalau anaknya kucing jadi macan itu yang luar biasa. Maka dari itu, mengajilah sungguh-sungguh ben sesok dadi wong sing aji.”

Ning Nurul Hidayah

PP. Sumberagung Carangwulung, Wonosalam, Jombang

Beli Buku

 

“Hidup itu adakalanya enak dan adakalanya tidak enak. Disaat tidak enak melanda, maka sabarlah. Tapi disaat enak menghampiri, maka sadarlah jangan sampai lalai dengan Dzat yang memberi enak.”

Ning Nurul Hidayah

PP. Sumberagung Carangwulung, Wonosalam, Jombang

Share:
Beli Buku
Avatar photo

Ulama Nusantara Center

Melestarikan khazanah ulama Nusantara dan pemikirannya yang tertuang dalam kitab-kitab klasik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *