“Tidaklah yang lebih ditakuti setan, para jin, dan iblis melebihi hati yang berdzikir. Ketika hati sedang ingat Allah, itulah yang paling ditakuti oleh setan.”
Habib Mundzir bin Fuad al-Musawa
“Ada dua dzikir yang tanpa tau maknanya pun tetap berpahala, yaitu membaca Al-qur’an dan bersholawat, keistimewahan sholawat tak terbatas, diantaranya adalah menyebabkan turunnya rahmat, menghapus dosa, mendatangkan hajat, menghilangkan problem yang sulit, menerangi hati dan mendinginkan hati”
Habib Mundzir bin Fuad al-Musawa
“Jangan risaukan sesuatu yang tidak kau miliki, tapi risaukanlah nikmat yang tidak kau syukuri.”
Habib Mundzir bin Fuad al-Musawa

“Kelak, setiap huruf yang kita ucapkan semuanya akan dipertanggung-jawabkan. Saat itu, semua manusia harus bertanggungjawab atas setiap nafasnya dan setiap debu yang diinjaknya.”
Habib Mundzir bin Fuad al-Musawa